Minggu, 07 April 2013

Catatan bejalar hadid februari 2013

FebruaRI...2013

Ini langkah pertama memulai UNSCHOOLING, home education.  Alasan ku memulai ini adalah:
Pertama, belajar menurutku harusnya bisa dimana saja termasuk dirumah, tidak terbatas disuatu tempat apalagi hanya di sebuah dinding kelas yang berbatu keras. 

Kedua, aku rasa aku adalah guru terbaik buat hadid, jadi kenapa hadid harus dengan orang lain? Walaupun masih banyak sebenarnya kesalahan-kesalahan yang ayah bunda lakukan dalam mendidik hadid. Ini menuntut aku untuk terus belajar, sabar, bijak dan ikhlas.  Aku ingin menemani hari-hari hadid bertumbuh dan berkembang di sekolah kehidupannya.

Inilah beberapa catatan belajar hadid februari 2013
Hadid suka sekali  playdouh,,, sudah banyak kreasi hadid dengan ini.  





Kadang ayah suka nimbrung, kali ini membuatkan hadid dinosaurus, karena hadid suka sekali dengan hewan besar ini...



Nyontek ide dari komunitas HS bunda... ngenalin hadid dengan awan...

Main di perpustakaan Soeman HS adalah favorit hadid dan bunda...dulu umur 2 tahunan hadid mainannya balok2 jembatan..lari2 an di sekeliling gedung HS yang super luas, lihat ikan di kolam, baca buku dan main game di komputer sumbangan IBM yang super gede..


Bunda mengajak hadid bikin baso sendiri....hadid sukaaa....





Tiba tiba bunda punya ide buat ngenalin hadid angka lagiii...Bunda mencetak kaki hadid dan diberi nomor.  beberapa nomor ada yang dibuat hadid tapi kebanyakan oleh bunda. Hadid cukup excited ketika menghitung jumlah pintu dirumah dan menempelnya di semua pintu, tetapi kadang kurang fokus ( mungkin waktunya lama, karena harus mencetak kaki, memberi nomor , menggunting dan menempel).










Ini suatu moment yang menunjuukan kepada bunda bahwa kalo anak lagi 'mood' doing something niscaya dia akan mengeerjakannya dengan penuh semangat dan sulit untuk berhenti.  ceritanya hadid tiba-tiba ingin belajar. hadid ingin mengerjakan buku-bukunya dulu yang ada di TK. subhanallah...hampir satu jam setengah lebih hadid kontinu dan nggak mau diajak tidur malam saat dia bersemangat belajar. Alhamdulillah satu buku pun kelar...buku itu harusnya diselesaikan satu semester oleh hadid jika dia di TK tp hadid bisa menyelesaikannya dalam hampir 2 jam. Itulah hebatnya belajar dirumah, fun!. Ini juga salah satu alasan bunda mengapa memilih UNSCHOOLING untuk hadid. semoga menyenangkan bagi hadid. Bunda sangat ingin hadid melakukan sesuatu karena kemauannya sendiri bukan karena suruhan atau paksaan, sehingga hadid enjoy 








Ini sesi kelas astronomi di Unschooling nya hadid. Ini terjadi saat pagi hari.  Sebenarnya sebelumnya bunda sudah kenalkan hadid dengan planet-planet dan di laptop sudah ada video tentang bumi dan planet lainnya. Suatu pagi hadid bertanya "bunda,planet yang ada cincinya planet apa?'-setelah hadid memasukkan bola kastinya kedalam lingkaran donat.  Bunda dalam hati berseruuu, wow! dapat momentum nih...bunda segera explore hadid dengan mengambil beberapa bola dan menyusunnya menjadi galaksi bima sakti, dimana planet-planet beredar di garis edarnya mengitari matahari. senang bisa mendapatkan momentum ini, terima kasih ya Allah...Bunda menjelaskan sampai kepada Pencipta Alam Semesta : bahwa planet2 ini Allah yang memutarkan dan menjaganya agar tidak saling tabrakan...Sayangnya nih, bunda kelupaaan planet yang ad cincin apa namanya, bunda bilangnya Jupiter, padahal saturnus..maaf ya nak...tp alhamdulillah after all...






Demikian catatan belajar hadid februari 2013.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar